Sunday, February 13, 2011

Allegri Kritik Milan

AC Milan berhasil meraih kemenangan meyakinkan 4-0 atas Parma sekaligus memantapkan posisi di capolista. Meski begitu pelatih Milan Massimiliano Allegri memiliki kritik untuk timnya.

Milan mengalahkan Parma 4-0 dalam laga yang berlangsung dinihari tadi. Hasil ini membuat Rossoneri nyaman di puncak klasemen sementara.

Hasil positif ini merupakan jawaban yang diberikan oleh Il Diavolo Rosso atas dua hasil imbang yang mereka petik sebelumnya yakni lawan Genoa (1-1) dan Lazio (0-0).

"Ketika ada tim sekelas Milan mengalami dua hasil iimbang secara berturut-turut, maka itu memicu kontroversi dan orang terburu-buru mengatakan kami tengah krisis," seru Allegri di Football-Italia.

"Namun kami tak pernah ada dalam krisis. Nyatanya kami bermain baik di dua pertandingan itu, jadi yang kurang hanyalah hasil akhir saja," jelas mantan pembesut Cagliari tersebut.

Meski menang mutlak atas Parma dan nyaman di puncak, Allegri tetap mengkritik anak buahnya yang dia nilai terlalu cepat puas setelah unggul 2-0.

"Saya pikir hingga gol kedua kami tampil baik. Namun setelahnya kami menurunkan tempo terlalu lambat dan tidak lagi berusaha untuk mengancam lawan."

"Sebuah kesalahan untuk sudah merasa nyaman terlalu cepat dan di waktu lalu kami harus membayar mahal untuk sikap seperti itu. Saya berterimakasih karena gol-gol Robinho menyelesaikan perlawanan Parma, namun kami seharusnya bisa meyudahi permainan lebih cepat," tegas dia.

No comments:

Post a Comment